Ratusan Ibu-ibu Perum GSP Ramaikan Majelis Istighotsah dan Sholawat Ar-Rahmah

0
17
Foto : Suasana khusyuk para jamaah saat pembacaan istighotsah di Perum GSP, Suci. (Foto : Zainal/cakrawalamuslim.com).

CAKRAWALA MUSLIM – Perumahan Griya Suci Permai (GSP) Suci Manyar Gresik, tadi malam digemparkan dengan lantunan istigotsah dan sholawat, yang terdengar hingga ke seluruh perumahan tersebut.

Pasalnya, Ratusan Ibu-ibu yang tergabung dalam Majelis Istighotsah Ar-Rahmah, menggelar rutinan, di Balai RW 08, Perum Griya Suci Permai (GSP), pada Sabtu (27/4/2024).

Kegiatan tersebut, dimulai pukul 18.00 Wib, atau bakda sholat maghrib, dengan pembacaan manaqib oleh Kiai Mughni Labib, kemudian pembacaan istighotsah, yasin, ya arhamar rohimin, serta asmaul husna.

Kegiatan tersebut nampak meriah, karena juga menghadirkan grup Sholawat Banjari As-Sholihin dari Gresik, lengkap dengan alat hadrahnya.

Menurut Pimpinan Jamaah Ibu Elis Baidhowi, majelis istighotsah itu sudah berlangsung kira-kira 20 tahun lebih.

“Majelis Istigotsah Ar-Rahman ini, sudah ada sejak tahun 2000, alhamdulillah artinya sudah berlangsung selama 20 tahun lebih,” jelas Beliau.

Ia menceritakan, bahwa awal mula merintis majelis ini bukanlah hal mudah, karena harus istiqomah dan sabar.

“Awalnya tidak langsung banyak seperti ini, namun mulai dari 15 orang, kemudian jadi 30 orang, dan alhamdulillah sekarang anggotanya mencapai 187 orang,” tambahnya.

Kemudian Ibu Hj Matul Fanani, rutinan ini sistemnya bergilir tiap RT, dengan total ada 14 RT di Perum GSP.

“Jadi setiap satu bulan sekali tiap RT, saat ini yang menjadi tuan rumah adalah RT 14,” jelasnya.

Seragam! : Kekompakan Ibu-ibu RT 14 GSP dalam menyukseskan kegiatan istigotsah. (Foto : Zainal/cakrawalamuslim).

Menurut Ketua Panitia, Nunik Hidayati yang juga Ibu RT 14, menjelaskan bahwa dirinya bersama-sama Ibu-ibu RT 14 berupaya membuat acara dengan semeriah mungkin.

“Semoga dengan meriahnya majelis ini, bisa membawa keberkahan bagi seluruh masyarakat Perum GSP, terutama warga RT 14,” pungkasnya. (is/cm)