Pemkab Gresik Lanjutkan pembangunan Gedung MUI

0
302

CAKRAWALAMUSLIM:| Pemerintah kabupaten Gresik melanjutkan pembangunan Gedung MUI tahap dua. Supaya pelaksanaan pembangunan berjalan lancar dan aman para kyai melaksanakan doa bersama yang diselanggarakan dilantai dasar gedung MUI tersebut (1/8/22).

Kyai Mansoer mengucapkan syukur alhamdulillah akhirnya pembangunan tahap II gedung MUI Gresik telah dilanjutkan dan ini akan menjadi satu-satunya MUI Kab/Kota yang akan mempunyai gedung sendiri.
“Kami sangat bahagia dan berterimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Gresik yang telah memberikan perhatiannya kepada Ulama,” Terangnya.

Lebih lanjut kyai Mansoer mengatakan untuk mewujudkan organisasi sehat, kuat dan dinamis salah satunya memang harus ada kantor yang memadai.

“Dengan kantor ini semoga nantinya MUI Gresik lebih maksimal dalam memberikan pelayanan kepada umat,” kata kyai mansoer.

Sementara bu Ida Kepala Dinas Cipta Karya, perumahan dan kawasan pemukiman merasa lega karena pembangunan tahap II gedung MUI Gresik akhirnya bisa dilaksanakan.

“Kami targetkan pembangunan tahap II ini selesai pada 22 Desember tahun 2022 ini,” Tegas bu Ida
Bu Ida juga meminta ijin dan menyampaikan permohonan maaf kepada warga disekitar dari dampak pembangunan gedung MUI ini

” Kami minta Ijin kepada warga karena ini hanya semata-mata untuk kemaslahatan dan syiar agama,” Tambahnya.

Acara diawali dengan pembacaan sholawat nabi, istighasah dan doa dari pada kyai dan Habaib dengan harapan semoga pembangunan ini diberi kelancaran dan keselamatan bagi para pekerjanya. (am)