Merawat Tradisi Intelektualisme MUI Gresik

0
293

Sejumlah direksi majalah Majalis dan rekatur ahli, Kamis (19/11/2020) malam menggelar pertemuan di ruang rapat MUI Gresik. Pertemuan itu membahas persiapan penerbitan majalah Majalis edisi 23. Sesuai rencana, tema yang suangkat adalah tantangan ukhwah islamiyah ditahun politik

Rapat direksi yang dihadiri oleh Ketua MUI Gresik KH Mansoer, redaktur ahli Hamim Farhan (UMG), Kyai Awaludin, dan pengurus harian MUI beserta redaktur pelaksana. Hadir juga pimpinan umum majalah Dr Abdul Chalik yang banyak memberikan arahan terkait tema khusus dalam penerbitan yang akan datang.

Rapat redaksi yang dipimpin langsung oleh Pemimpin Redaksi itu semakin gayeng. Pasalnya dalam diskusi banyak perdebatan terkait pengemasan tulisan dalam tema “Tantangan ukhuwah di tahun-tahun politik”.

“Isu ukhuwwah diangkat karena ingin mendiskusikan kembali tentang seberapa jauh antara dassein dan dassolen–lebih-lebih saat seperti sekarang ini ketika memasuki tahun-tahun politik,” kata Dr Abdul Chalik saat memberikan arahan.

Sedangkan Ketua MUI KH Mansoer berharap jika majalah Majalis ini konsisten terbit dan meraimaikan khazanah kelimuan pengetahuan islam. Menurutnya Majalis harus bisa menjadi refrensi kaum muslimin dalam mencari ilmu pengetahuan, khususnya di bidang agama.

“Prinsipinya saya sepakat apa yang menjadi keputusan dewan redaksi. Dan saya berharap penerbitan Majalis lebih konsisten agar mewarnai khazanah keislaman, serta menjadi majalah yang setia mendampingi umat,” pungkasnya.syah/MM