Pembaca di manapun Anda berada, dalam hidup ini seringkali kita menjumpai hal-hal yang tidak sama dengan harapan kita. Kadang kita berada dalam situasi yang mana kita benar-benar tidak bisa merubah sesuatu untuk menjadi sesuai dengan keinginan kita. Baik sesuatu tersebut berupa kondisi, situasi, seseorang maupun lainnya.
Namun tidak selayaknya kita korbankan diri kita hanya untuk mengutuki sesuatu tersebut. Kita korbankan waktu kita hanya untuk menyesali atau menyayangkannya, kenapa kok tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan.
Pembaca di manapun berada yang selalu berada dalam curahan Rahmat Allah. Kita memang tidak bisa merubah sesuatu atau seseorang sehingga bisa cocok dengan keinginan dan harapan kita. Namun kita bisa merubah cara kita memandangnya. Dan hanya dengan sedikit menggeser sudut pandang, sesuatu atau seseorang itu akan tampak berbeda. Seperti kata ungkapan, “When you can not change a thing in front of you, just change your perspective about it”
Saat Anda tidak bisa merubah sesuatu atau seseorang yang ada di depanmu, maka rubahlah cara memandangmu terhadapnya.
Jika secara “syariat” dia membuat diri Anda jengkel dan ingin menonjoknya, cobalah geser pandangan Anda. Geser posisi Anda dan pandanglah dia dari kacamata “hakikat”. Bisa jadi dia memang khusus diciptakan Tuhan untuk menguji kesabaran Anda. Sebab Anda tidak bisa mengaku sebagai orang yang sabar sebelum benar-benar diuji kadar kesabaran Anda. Semoga bermanfaat.
Comments are closed.